[643]. Maksudnya orang-orang kafir telah bersepakat hendak membunuh Nabi Muhammad, maka Allah Subḥānahu wa Ta‘ālā memberitahukan maksud jahat orang-orang kafir itu kepada Nabi Muhammad Ṣallallāhu ʻAlaihi wa Sallam. Karena itu, beliau ke luar dengan ditemani oleh Abu Bakar Raḍiyallāhu ʻAnhu dari Mekah dan dalam perjalanannya ke Madinah, beliau bersembunyi di suatu gua di bukit Ṡūr.