Translation of the Meanings of the Noble Qur'an - Indoniesua translation of Al-Mukhtasar in Interpreting the Noble Quran * - Translations’ Index


Translation of the meanings Ayah: (191) Surah: Al-Baqarah
وَٱقۡتُلُوهُمۡ حَيۡثُ ثَقِفۡتُمُوهُمۡ وَأَخۡرِجُوهُم مِّنۡ حَيۡثُ أَخۡرَجُوكُمۡۚ وَٱلۡفِتۡنَةُ أَشَدُّ مِنَ ٱلۡقَتۡلِۚ وَلَا تُقَٰتِلُوهُمۡ عِندَ ٱلۡمَسۡجِدِ ٱلۡحَرَامِ حَتَّىٰ يُقَٰتِلُوكُمۡ فِيهِۖ فَإِن قَٰتَلُوكُمۡ فَٱقۡتُلُوهُمۡۗ كَذَٰلِكَ جَزَآءُ ٱلۡكَٰفِرِينَ
Bunuhlah mereka di mana pun kalian menemukan mereka, dan usirlah mereka dari tempat di mana mereka mengusir kalian, yaitu Kota Makkah. Bencana (fitnah) yang timbul akibat melarang orang mukmin dari melaksanakan agamanya dan kembalinya ia kepada kekufuran itu lebih besar daripada pembunuhan. Janganlah kalian memulai perang dengan mereka di Masjidilharam untuk menghormati tempat suci itu, sampai mereka sendiri yang memulai perang di tempat itu. Jika mereka memulai perang di Masjidilharam, maka bunuhlah mereka. Balasan seperti ini -yaitu membunuh orang yang melakukan penyerangan di Masjidilharam- akan menjadi balasan bagi orang-orang kafir.
Arabic explanations of the Qur’an:
Benefits of the verses in this page:
• مقصود الجهاد وغايته جَعْل الحكم لله تعالى وإزالة ما يمنع الناس من سماع الحق والدخول فيه.
· Tujuan utama dari jihad ialah menjadikan kekuasaan hukum untuk Allah dan melenyapkan hal-hal yang dapat menghalangi manusia dari mendengarkan dan mengikuti kebenaran.

• ترك الجهاد والقعود عنه من أسباب هلاك الأمة؛ لأنه يؤدي إلى ضعفها وطمع العدو فيها.
· Meninggalkan kewajiban jihad dan mengabaikannya merupakan salah satu penyebab kehancuran umat Islam karena tindakan itu dapat melemahkan umat Islam dan meningkatkan semangat musuh untuk memanfaatkan kelengahan mereka.

• وجوب إتمام الحج والعمرة لمن شرع فيهما، وجواز التحلل منهما بذبح هدي لمن مُنِع عن الحرم.
· Kewajiban melaksanakan ibadah haji dan umrah sampai selesai bagi orang yang sudah memulainya. Juga bolehnya bertahalul dari haji dan umrah dengan cara menyembelih hadyu bagi orang yang terhalangi dari masuk ke tanah haram.

 
Translation of the meanings Ayah: (191) Surah: Al-Baqarah
Surahs’ Index Page Number
 
Translation of the Meanings of the Noble Qur'an - Indoniesua translation of Al-Mukhtasar in Interpreting the Noble Quran - Translations’ Index

Translation of Al-Mukhtasar in interpreting the Quran into Indonesian, issued by Tafsir Center for Quranic Studies

close