Translation of the Meanings of the Noble Qur'an - Indoniesua translation of Al-Mukhtasar in Interpreting the Noble Quran * - Translations’ Index


Translation of the meanings Ayah: (27) Surah: Al-Anfāl
يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ لَا تَخُونُواْ ٱللَّهَ وَٱلرَّسُولَ وَتَخُونُوٓاْ أَمَٰنَٰتِكُمۡ وَأَنتُمۡ تَعۡلَمُونَ
Wahai orang-orang yang beriman kepada Allah dan mengikuti Rasul-Nya! Janganlah kalian berkhianat kepada Allah dan Rasul-Nya dengan mengabaikan perintah-perintah-Nya dan melanggar larangan-larangan-Nya dan janganlah kalian mengkhianati amanah yang dipercayakan kepada kalian, seperti hutang dan lain-lain, sedangkan kalian tahu bahwa apa yang kalian lakukan adalah pengkhianatan, sehingga kalian termasuk ke dalam golongan para pengkhianat.
Arabic explanations of the Qur’an:
Benefits of the verses in this page:
• الشكر نعمة عظيمة يزيد بها فضل الله تعالى، وينقص عند إغفالها.
· Syukur adalah nikmat besar yang dapat membuat anugerah Allah -Ta'ālā- bertambah dan membuatnya berkurang bila diabaikan.

• للأمانة شأن عظيم في استقامة أحوال المسلمين، ما ثبتوا عليها وتخلقوا بها، وهي دليل نزاهة النفس واعتدال أعمالها.
· Amanah memiliki peran yang sangat besar bagi keseimbangan keadaan orang-orang Islam sepanjang mereka menjaganya dan menunaikannya. Amanah adalah petunjuk yang menunjukkan kebersihan jiwa seseorang dan kebaikan perbuatannya.

• ما عند الله من الأجر على كَفِّ النفس عن المنهيات، خير من المنافع الحاصلة عن اقتحام المناهي لأجل الأموال والأولاد.
· Ganjaran yang ada di sisi Allah bagi orang yang menjauhi larangan-larangan-Nya lebih baik dari keuntungan yang didapatkan dari tindakan melakukan larangan tersebut demi mendapatkan harta dan menyenangkan hati anak-anak.

• في الآيات بيان سفه عقول المعرضين؛ لأنهم لم يقولوا: اللَّهُمَّ إن كان هذا هو الحق من عندك فاهدنا إليه.
· Ayat-ayat di atas menjelaskan betapa rendahnya tingkat kecerdasan orang-orang yang durhaka karena mereka tidak mengatakan, “Ya Allah! Jika agama ini adalah kebenaran yang berasal dari sisi-Mu maka berilah kami petunjuk untuk mengikutinya."

• في الآيات فضيلة الاستغفار وبركته، وأنه من موانع وقوع العذاب.
· Di dalam ayat-ayat di atas terdapat penjelasan tentang keutamaan istigfar dan berkahnya dan bahwasannya istigfar adalah salah satu penghalang dari turunnya azab.

 
Translation of the meanings Ayah: (27) Surah: Al-Anfāl
Surahs’ Index Page Number
 
Translation of the Meanings of the Noble Qur'an - Indoniesua translation of Al-Mukhtasar in Interpreting the Noble Quran - Translations’ Index

Translation of Al-Mukhtasar in interpreting the Quran into Indonesian, issued by Tafsir Center for Quranic Studies

close