Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia * - Daftar isi terjemahan


Terjemahan makna Ayah: (25) Surah: Surah Fāṭir
وَإِن يُكَذِّبُوكَ فَقَدۡ كَذَّبَ ٱلَّذِينَ مِن قَبۡلِهِمۡ جَآءَتۡهُمۡ رُسُلُهُم بِٱلۡبَيِّنَٰتِ وَبِٱلزُّبُرِ وَبِٱلۡكِتَٰبِ ٱلۡمُنِيرِ
Bila kaummu -wahai Rasul- mendustakanmu maka bersabarlah karena kamu bukan rasul pertama yang didustakan oleh kaumnya. Umat-umat terdahulu telah mendustakan para rasul mereka seperti 'Ād, Ṡamūd, dan kaum Lut. Rasul-rasul mereka datang dari sisi Allah kepada mereka dengan membawa hujah-hujah jelas yang membuktikan kebenaran mereka dan juga datang membawa suhuf-suhuf dan kitab yang bercahaya bagi orang yang menadaburi dan merenungkannya.
Tafsir berbahasa Arab:
Beberapa Faedah Ayat-ayat di Halaman Ini:
• نفي التساوي بين الحق وأهله من جهة، والباطل وأهله من جهة أخرى.
· Penetapan perbedaan antara kebenaran dan pengikutnya di satu pihak dan kebatilan dengan pengikutnya di pihak yang lain.

• كثرة عدد الرسل عليهم السلام قبل رسولنا صلى الله عليه وسلم دليل على رحمة الله وعناد الخلق.
· Banyaknya jumlah para rasul -'alaihimussalām- sebelum Rasulullah -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- menunjukkan luasnya rahmat Allah kepada umat manusia dan banyaknya penentangan manusia.

• إهلاك المكذبين سُنَّة إلهية.
· Pembinasaan orang-orang yang mendustakan para rasul merupakan sunatullah.

• صفات الإيمان تجارة رابحة، وصفات الكفر تجارة خاسرة.
· Sifat-sifat keimanan adalah perdagangan yang menguntungkan, sebaliknya sifat-sifat kufur adalah perdagangan yang merugikan.

 
Terjemahan makna Ayah: (25) Surah: Surah Fāṭir
Daftar surah Nomor Halaman
 
Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia - Daftar isi terjemahan

Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia. Diterbitkan oleh Markaz Tafsīr Li Ad-Dirasāt Al-Qur`āniyyah.

Tutup