Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia * - Daftar isi terjemahan


Terjemahan makna Ayah: (32) Surah: Surah Fāṭir
ثُمَّ أَوۡرَثۡنَا ٱلۡكِتَٰبَ ٱلَّذِينَ ٱصۡطَفَيۡنَا مِنۡ عِبَادِنَاۖ فَمِنۡهُمۡ ظَالِمٞ لِّنَفۡسِهِۦ وَمِنۡهُم مُّقۡتَصِدٞ وَمِنۡهُمۡ سَابِقُۢ بِٱلۡخَيۡرَٰتِ بِإِذۡنِ ٱللَّهِۚ ذَٰلِكَ هُوَ ٱلۡفَضۡلُ ٱلۡكَبِيرُ
Kemudian Kami memberikan Al-Qur`ān kepada umat Muhammad yang Kami pilih di atas umat-umat lainnya. Namun, di antara mereka ada orang yang menzalimi dirinya sendiri dengan melakukan hal-hal yang haram dan meninggalkan kewajiban-kewajiban, di antara mereka ada yang pertengahan dengan melakukan kewajiban-kewajiban dan meninggalkan hal-hal yang haram disertai meninggalkan sebagian hal-hal yang dianjurkan dan mengerjakan hal-hal makruh, dan di antara mereka ada orang yang berlomba dalam kebaikan-kebaikan dengan izin Allah, yaitu dengan menjalankan kewajiban-kewajiban dan hal-hal yang dianjurkan, serta meninggalkan hal-hal yang diharamkan dan yang dimakruhkan. Yang demikian itu, yakni pemilihan umat ini dan pemberian Al-Qur`ān kepada mereka adalah karunia besar yang tidak tertandingi oleh karunia apa pun.
Tafsir berbahasa Arab:
Beberapa Faedah Ayat-ayat di Halaman Ini:
• فضل أمة محمد صلى الله عليه وسلم على سائر الأمم.
· Tingginya keutamaan umat Muhammad -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- atas umat-umat lainnya.

• تفاوت إيمان المؤمنين يعني تفاوت منزلتهم في الدنيا والآخرة.
· Perbedaan iman orang-orang mukmin menunjukkan perbedaan kedudukan mereka di dunia dan di akhirat.

• الوقت أمانة يجب حفظها، فمن ضيعها ندم حين لا ينفع الندم.
· Waktu adalah amanah yang wajib dijaga, barang siapa menyia-nyiakannya maka ia akan menyesal di hari yang penyesalan tidak lagi berguna.

• إحاطة علم الله بكل شيء.
· Ilmu Allah meliputi segala sesuatu.

 
Terjemahan makna Ayah: (32) Surah: Surah Fāṭir
Daftar surah Nomor Halaman
 
Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia - Daftar isi terjemahan

Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia. Diterbitkan oleh Markaz Tafsīr Li Ad-Dirasāt Al-Qur`āniyyah.

Tutup