Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Berbahasa Indonesia - Departemen Agama * - Daftar isi terjemahan

XML CSV Excel API
Please review the Terms and Policies

Terjemahan makna Surah: Surah Al-Burūj   Ayah:

Surah Al-Burūj

وَٱلسَّمَآءِ ذَاتِ ٱلۡبُرُوجِ
Demi langit yang mempunyai gugusan bintang,
Tafsir berbahasa Arab:
وَٱلۡيَوۡمِ ٱلۡمَوۡعُودِ
dan demi hari yang dijanjikan.
Tafsir berbahasa Arab:
وَشَاهِدٖ وَمَشۡهُودٖ
Demi yang menyaksikan dan yang disaksikan.
Tafsir berbahasa Arab:
قُتِلَ أَصۡحَٰبُ ٱلۡأُخۡدُودِ
Binasalah orang-orang yang membuat parit (yaitu para pembesar Najran di Yaman),
Tafsir berbahasa Arab:
ٱلنَّارِ ذَاتِ ٱلۡوَقُودِ
yang berapi (yang mempunyai) kayu bakar,
Tafsir berbahasa Arab:
إِذۡ هُمۡ عَلَيۡهَا قُعُودٞ
ketika mereka duduk di sekitarnya,
Tafsir berbahasa Arab:
وَهُمۡ عَلَىٰ مَا يَفۡعَلُونَ بِٱلۡمُؤۡمِنِينَ شُهُودٞ
sedang mereka menyaksikan apa yang mereka perbuat terhadap orang-orang mukmin.
Tafsir berbahasa Arab:
وَمَا نَقَمُواْ مِنۡهُمۡ إِلَّآ أَن يُؤۡمِنُواْ بِٱللَّهِ ٱلۡعَزِيزِ ٱلۡحَمِيدِ
Dan mereka menyiksa orang-orang mukmin itu hanya karena (orang-orang mukmin itu) beriman kepada Allah Yang Mahaperkasa, Maha Terpuji,
Tafsir berbahasa Arab:
ٱلَّذِي لَهُۥ مُلۡكُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلۡأَرۡضِۚ وَٱللَّهُ عَلَىٰ كُلِّ شَيۡءٖ شَهِيدٌ
yang memiliki kerajaan langit dan bumi. Dan Allah Maha Menyaksikan segala sesuatu.
Tafsir berbahasa Arab:
إِنَّ ٱلَّذِينَ فَتَنُواْ ٱلۡمُؤۡمِنِينَ وَٱلۡمُؤۡمِنَٰتِ ثُمَّ لَمۡ يَتُوبُواْ فَلَهُمۡ عَذَابُ جَهَنَّمَ وَلَهُمۡ عَذَابُ ٱلۡحَرِيقِ
Sungguh, orang-orang yang mendatangkan cobaan (bencana, membunuh, menyiksa) kepada orang-orang mukmin laki-laki dan perempuan lalu mereka tidak bertobat, maka mereka akan mendapat azab Jahanam dan mereka akan mendapat azab (neraka) yang membakar.
Tafsir berbahasa Arab:
إِنَّ ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ وَعَمِلُواْ ٱلصَّٰلِحَٰتِ لَهُمۡ جَنَّٰتٞ تَجۡرِي مِن تَحۡتِهَا ٱلۡأَنۡهَٰرُۚ ذَٰلِكَ ٱلۡفَوۡزُ ٱلۡكَبِيرُ
Sungguh, orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan, mereka akan mendapat surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, itulah kemenangan yang agung.
Tafsir berbahasa Arab:
إِنَّ بَطۡشَ رَبِّكَ لَشَدِيدٌ
Sungguh, azab Tuhanmu sangat keras.
Tafsir berbahasa Arab:
إِنَّهُۥ هُوَ يُبۡدِئُ وَيُعِيدُ
Sungguh, Dialah yang memulai penciptaan (makhluk) dan yang menghidupkannya (kembali).
Tafsir berbahasa Arab:
وَهُوَ ٱلۡغَفُورُ ٱلۡوَدُودُ
Dan Dialah Yang Maha Pengampun, Maha Pengasih,
Tafsir berbahasa Arab:
ذُو ٱلۡعَرۡشِ ٱلۡمَجِيدُ
Yang memiliki Arasy, lagi Mahamulia,
Tafsir berbahasa Arab:
فَعَّالٞ لِّمَا يُرِيدُ
Mahakuasa berbuat apa yang Dia kehendaki.
Tafsir berbahasa Arab:
هَلۡ أَتَىٰكَ حَدِيثُ ٱلۡجُنُودِ
Sudahkah sampai kepadamu berita tentang bala tentara (penentang),
Tafsir berbahasa Arab:
فِرۡعَوۡنَ وَثَمُودَ
(yaitu) Fir'aun dan Samud?
Tafsir berbahasa Arab:
بَلِ ٱلَّذِينَ كَفَرُواْ فِي تَكۡذِيبٖ
Memang orang-orang kafir (selalu) mendustakan,
Tafsir berbahasa Arab:
وَٱللَّهُ مِن وَرَآئِهِم مُّحِيطُۢ
padahal Allah mengepung dari belakang mereka (sehingga tidak dapat lolos).
Tafsir berbahasa Arab:
بَلۡ هُوَ قُرۡءَانٞ مَّجِيدٞ
Bahkan (yang didustakan itu) ialah Al-Qur`an yang mulia,
Tafsir berbahasa Arab:
فِي لَوۡحٖ مَّحۡفُوظِۭ
yang (tersimpan) dalam (tempat) yang terjaga (Lauḥ Maḥfūẓ).
Tafsir berbahasa Arab:
 
Terjemahan makna Surah: Surah Al-Burūj
Daftar surah Nomor Halaman
 
Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Berbahasa Indonesia - Departemen Agama - Daftar isi terjemahan

Terjemahan makna Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia. Diterbitkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Terjemahan ini sudah dikoreksi oleh Pusat Terjemah Ruwwād. Terjemahan asli bisa dilihat untuk memberikan masukan, penilaian, dan pengembangan berkelanjutan.

Tutup