Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia * - Daftar isi terjemahan


Terjemahan makna Surah: Surah 'Abasa   Ayah:

Surah 'Abasa

Tujuan Pokok Surah Ini:
تذكير الكافرين المستغنين عن ربهم ببراهين البعث.
Mengingatkan orang-orang kafir yang berpaling dari Tuhan mereka dengan penyebutan bukti-bukti kebangkitan.

عَبَسَ وَتَوَلَّىٰٓ
Wajah Rasulullah -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- menjadi masam dan beliau berpaling.
Tafsir berbahasa Arab:
أَن جَآءَهُ ٱلۡأَعۡمَىٰ
Hal itu karena beliau didatangi Abdullah bin Ummi Maktum, seorang yang buta, untuk meminta petunjuk dari beliau. Dia datang pada saat Rasulullah -ṣallallāhu 'alaihi wa sallam- sedang sibuk dengan para pembesar kaum musyrikin karena berharap mereka bisa mendapat petunjuk.
Tafsir berbahasa Arab:
وَمَا يُدۡرِيكَ لَعَلَّهُۥ يَزَّكَّىٰٓ
Tahukah kamu -wahai Rasul- bisa jadi orang buta ini ingin membersihkan diri dari dosa-dosanya,
Tafsir berbahasa Arab:
أَوۡ يَذَّكَّرُ فَتَنفَعَهُ ٱلذِّكۡرَىٰٓ
atau mengambil ibrah dari nasihat-nasihat yang didengarnya darimu lalu dia mendapatkan manfaat darinya?!
Tafsir berbahasa Arab:
أَمَّا مَنِ ٱسۡتَغۡنَىٰ
Adapun orang yang merasa cukup dengan dirinya sendiri karena memiliki harta dibandingkan iman kepada apa yang engkau bawa,
Tafsir berbahasa Arab:
فَأَنتَ لَهُۥ تَصَدَّىٰ
maka engkau melayaninya dan menemuinya.
Tafsir berbahasa Arab:
وَمَا عَلَيۡكَ أَلَّا يَزَّكَّىٰ
Tidaklah engkau mendapatkan mudharat jika ia tidak mau bersuci dari dosa-dosanya dengan bertaubat kepada Allah.
Tafsir berbahasa Arab:
وَأَمَّا مَن جَآءَكَ يَسۡعَىٰ
Adapun orang yang bersegera datang kepadamu untuk mencari kebaikan,
Tafsir berbahasa Arab:
وَهُوَ يَخۡشَىٰ
sembari merasa takut kepada Tuhannya,
Tafsir berbahasa Arab:
فَأَنتَ عَنۡهُ تَلَهَّىٰ
justru engkau mengabaikannya karena sibuk dengan pembesar-pembesar kaum musyrikin.
Tafsir berbahasa Arab:
كَلَّآ إِنَّهَا تَذۡكِرَةٞ
 Seharusnya tidak demikian, sesungguhnya ajaran agama itu adalah nasehat dan peringatan bagi orang yang menerimanya.
Tafsir berbahasa Arab:
فَمَن شَآءَ ذَكَرَهُۥ
Barang siapa ingin mengingat Allah maka dia mengingat Allah dan mendapat pelajaran dari apa yang ada di dalam Al-Qur`ān ini.
Tafsir berbahasa Arab:
فِي صُحُفٖ مُّكَرَّمَةٖ
Al-Qur`ān ini berada di lembaran-lembaran mulia yang ada pada para malaikat.
Tafsir berbahasa Arab:
مَّرۡفُوعَةٖ مُّطَهَّرَةِۭ
Ia ditinggikan di tempat yang tinggi, lagi suci, tidak ada kotoran maupun noda yang mengenainya.
Tafsir berbahasa Arab:
بِأَيۡدِي سَفَرَةٖ
Dia berada di tangan para utusan dari golongan malaikat.
Tafsir berbahasa Arab:
كِرَامِۭ بَرَرَةٖ
Mereka mulia di sisi Tuhan mereka, banyak melakukan amal kebaikan dan ketaatan.
Tafsir berbahasa Arab:
قُتِلَ ٱلۡإِنسَٰنُ مَآ أَكۡفَرَهُۥ
Terlaknatlah manusia yang kafir, betapa besar kekafirannya terhadap Allah!
Tafsir berbahasa Arab:
مِنۡ أَيِّ شَيۡءٍ خَلَقَهُۥ
Dari apa Allah menciptakannya sehingga ia berbuat kesombongan di bumi dan mengingkari Allah?
Tafsir berbahasa Arab:
مِن نُّطۡفَةٍ خَلَقَهُۥ فَقَدَّرَهُۥ
Allah menciptakannya dari air yang sedikit, lalu Dia menakdirkan penciptaannya fase demi fase.
Tafsir berbahasa Arab:
ثُمَّ ٱلسَّبِيلَ يَسَّرَهُۥ
Kemudian setelah berbagai fase ini Allah memudahkan baginya untuk keluar dari perut ibunya.
Tafsir berbahasa Arab:
ثُمَّ أَمَاتَهُۥ فَأَقۡبَرَهُۥ
Kemudian setelah Allah menentukan baginya umur kehidupannya, Allah mematikannya dan menjadikan baginya kuburan sebagai tempatnya hingga ia dibangkitkan.
Tafsir berbahasa Arab:
ثُمَّ إِذَا شَآءَ أَنشَرَهُۥ
Kemudian jika Allah berkehendak untuk membangkitkannya untuk perhitungan dan pembalasan, maka Allah membangkitkannya.
Tafsir berbahasa Arab:
كَلَّا لَمَّا يَقۡضِ مَآ أَمَرَهُۥ
Tidaklah perkaranya seperti yang disangka oleh orang kafir ini bahwa ia telah menunaikan kewajibannya terhadap Tuhannya, padahal ia tidak menjalankan kewajiban-kewajiban yang telah Allah wajibkan atasnya.
Tafsir berbahasa Arab:
فَلۡيَنظُرِ ٱلۡإِنسَٰنُ إِلَىٰ طَعَامِهِۦٓ
Hendaknya orang yang kafir terhadap Allah itu melihat kepada makanannya, bagaimana ia mendapatkannya?
Tafsir berbahasa Arab:
أَنَّا صَبَبۡنَا ٱلۡمَآءَ صَبّٗا
Asalnya adalah Kami mencurahkan air dari langit dengan menurunkan hujan.
Tafsir berbahasa Arab:
ثُمَّ شَقَقۡنَا ٱلۡأَرۡضَ شَقّٗا
Kemudian Kami belah tanah sehingga tanah terbelah untuk tumbuh-tumbuhan.
Tafsir berbahasa Arab:
فَأَنۢبَتۡنَا فِيهَا حَبّٗا
Lalu Kami tumbuhkan padanya biji-bijian dari gandum dan tanaman berbiji dan lain-lainnya.
Tafsir berbahasa Arab:
وَعِنَبٗا وَقَضۡبٗا
Kami menumbuhkan padanya anggur dan rerumputan basah sebagai makanan ternak mereka.
Tafsir berbahasa Arab:
وَزَيۡتُونٗا وَنَخۡلٗا
Kami tumbuhkan padanya pohon zaitun dan kurma.
Tafsir berbahasa Arab:
وَحَدَآئِقَ غُلۡبٗا
Kami tumbuhkan padanya berbagai kebun yang banyak pepohonannya.
Tafsir berbahasa Arab:
وَفَٰكِهَةٗ وَأَبّٗا
Kami juga menumbuhkan padanya buah-buahan serta segala yang menjadi makanan hewan ternak kalian.
Tafsir berbahasa Arab:
مَّتَٰعٗا لَّكُمۡ وَلِأَنۡعَٰمِكُمۡ
Semua itu bertujuan agar kalian dan hewan ternak kalian memanfaatkannya.
Tafsir berbahasa Arab:
فَإِذَا جَآءَتِ ٱلصَّآخَّةُ
Lalu jika tiba suara dahsyat yang memekakkan telinga, yaitu tiupan sangkakala kedua,
Tafsir berbahasa Arab:
يَوۡمَ يَفِرُّ ٱلۡمَرۡءُ مِنۡ أَخِيهِ
pada hari itu seseorang lari dari saudaranya,
Tafsir berbahasa Arab:
وَأُمِّهِۦ وَأَبِيهِ
juga lari dari ibu dan bapaknya,
Tafsir berbahasa Arab:
وَصَٰحِبَتِهِۦ وَبَنِيهِ
 dan lari dari istri dan anak-anaknya.
Tafsir berbahasa Arab:
لِكُلِّ ٱمۡرِيٕٖ مِّنۡهُمۡ يَوۡمَئِذٖ شَأۡنٞ يُغۡنِيهِ
 Masing-masing saat itu mempunyai perkara yang menjadikannya lupa terhadap orang lain karena dahsyatnya kesulitan pada hari itu.
Tafsir berbahasa Arab:
وُجُوهٞ يَوۡمَئِذٖ مُّسۡفِرَةٞ
Wajah-wajah orang yang bahagia pada hari itu tampak bersinar.
Tafsir berbahasa Arab:
ضَاحِكَةٞ مُّسۡتَبۡشِرَةٞ
Wajah-wajah itu tertawa gembira dengan apa yang telah disediakan oleh Allah dari rahmat-Nya.
Tafsir berbahasa Arab:
وَوُجُوهٞ يَوۡمَئِذٍ عَلَيۡهَا غَبَرَةٞ
 Sebaliknya, wajah-wajah orang kafir pada hari itu tertutup debu.
Tafsir berbahasa Arab:
Beberapa Faedah Ayat-ayat di Halaman Ini:
• عتاب الله نبيَّه في شأن عبد الله بن أم مكتوم دل على أن القرآن من عند الله.
· Teguran Allah terhadap Nabi-Nya dalam perkara Abdullah bin Ummi Maktum menunjukkan bahwa Al-Qur`ān itu berasal dari sisi Allah.

• الاهتمام بطالب العلم والمُسْتَرْشِد.
· Perhatian terhadap orang yang mencari ilmu dan orang yang mencari petunjuk.

• شدة أهوال يوم القيامة حيث لا ينشغل المرء إلا بنفسه، حتى الأنبياء يقولون: نفسي نفسي.
· Dahsyatnya kegaduhan pada hari Kiamat karena setiap orang sibuk dengan urusan dirinya sendiri, bahkan para nabi pun berkata, “Saya hanya memperhatikan diriku, saya hanya memperhatikan diriku.”

تَرۡهَقُهَا قَتَرَةٌ
Wajah-wajah itu tertutupi oleh kegelapan.
Tafsir berbahasa Arab:
أُوْلَٰٓئِكَ هُمُ ٱلۡكَفَرَةُ ٱلۡفَجَرَةُ
Orang-orang yang disebutkan dengan ciri-ciri demikian itu adalah orang-orang yang telah menggabungkan antara kekafiran dan kedurhakaan.
Tafsir berbahasa Arab:
Beberapa Faedah Ayat-ayat di Halaman Ini:
• حَشْر المرء مع من يماثله في الخير أو الشرّ.
· Seseorang akan dikumpulkan bersama dengan orang-orang yang semisal dengannya dalam kebaikan atau kejahatan.

• إذا كانت الموءُودة تُسأل فما بالك بالوائد؟ وهذا دليل على عظم الموقف.
· Jika anak perempuan yang dikubur hidup-hidup saja akan ditanya, apalagi orang yang menguburnya? Ini merupakan dalil dahsyatnya situasi waktu itu.

• مشيئة العبد تابعة لمشيئة الله.
· Kehendak hamba itu tergantung kepada kehendak Allah.

 
Terjemahan makna Surah: Surah 'Abasa
Daftar surah Nomor Halaman
 
Terjemahan makna Alquran Alkarim - Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia - Daftar isi terjemahan

Terjemahan Al-Mukhtaṣar fī Tafsīr Al-Qur`ān Al-Karīm ke bahasa Indonesia. Diterbitkan oleh Markaz Tafsīr Li Ad-Dirasāt Al-Qur`āniyyah.

Tutup